CARA MENGETAHUI AKUN DAPODIK DI SITUS SDM PDSPK

 Assalamualaikum.......

Salam sejahtera bagi kita semua....

Kali ini admin akan sedikit memeberikan tutorial bagaimana CARA MENGETAHUI AKUN DAPODIK YANG TERDAFTAR DI SITUS SDM PDSPK.

Sebelumnya untuk informasi kenapa kita harus tahu akun dapodik yang terdaftar di Situs SDM PDSPK ?

Jawabannya adalah karena dengan kita mengetahui akun yang terdaftar di situs SDM PDSPK kita dapat melakukan Verval PTK, Verval Pd dan juga Verval SP. Di mana verval – verval tersebut sangat penting bagi OPS sebab apabila ada kesalahan berupa data baik itu data PTK, Peserta Didik maupun Data Sekolah yang tidak dapat di rubah di Aplikasi Dapodik maka jalan untuk memperbaiki data yang salah di Aplikasi Dapodik tersebut hanya lewat Situs Verval PTK, Verval Pd dan Verval SP yang kemudian setelah data tersebut di perbaiki maka OPS dapat Menarik datanya dengan cara Singkron ataupun Tarik Data.

 

OK Tanpa berlama – lama lagi mari kita mulai saja bagaimana CARA MENGETAHUI AKUN DAPODIK YANG TERDAFTAR DI SITUS SDM PDSPK. Sebelumnya pastikan ada jaringan Internet, Android atau PC dan jangan lupa kopi satu gelas biar tidak ngantuk....hehehehe

Pertama kita buka browser terserah apa saja yang penting browser, kemudian Ketikan atau silahkan klik Link  Ini akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini :


Klik menu Instansi :


Selanjutnya Klik SATUAN PENDIDIKAN akan muncul menu atau tampilan nama - nama Provinsi silahkan pilih provinsi dimana sekolah / satuan pendidikan rekan - rekan berada, pada tutorial ini saya akan memilih Provinsi Kalimantan Barat dimana sekolah saya berada Klik pada Menu Total Satuan Pendidikan yang sudah saya tandai Kotak merah dan sesuaikan dengan provinsi dimana sekolah / satuan pendidikan rekan - rekan berada :


Selanjutnya Pilih Nama Kabupaten dimana sekolah / satuan pendidikan rekan - rekan berada disini saya pilih Nama Kabupaten dimana sekolah / satuan pendidikan saya berada ayitu Kabupaten Sekadau :



Kemudian akan muncul nama Kecamatan dimana sekolah saya berada yaitu Kecamatan Belitang :


Akan Muncul nama - nama Sekolah yang berada di kecamatan dimana sekolah rekan - rekan berada :


Apabila tidak muncul nama sekolah rekan - rekan silahkan ikuti petuinjuk berikut :


1. Berfungsi untuk mengurutkan Nama Sekolah / Satuan Pendidikan Berdasarkan Abjad
2. Untuk memilih berapa sekolah yang akan di tampilkan untuk saran pilih saja semua ( menampilkan semua )
3. Setelah Nama sekolah saudara terlihat atau ada di tampilan maka silahkan Klik Referensi yang ada di sebelah kanan Nama sekolah rekan - rekan :
Disini saya memilih nama sekolah saya sendiri dengan meng klik Referensi maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini :

Silahkan Klik Kontak dan pilih Klik pada angka di depan Kata Operator :


Apabila keluar tampilan Menu LOGIN 


maka silahkan rekan - rekan meminta Kawan atau OPS yang sudah mendaftarkan Akun Dapodiknya di SDM PDSPK dan ikuti langkah - langkanya seperti di atas

apabila berhasil maka akan tampil menu seperti ini



Silahkan klik Referensi seperti yang di tunjuk tanda panah kemudian akan muncul data sekolah kita 



Demikianlah bagaimana CARA MENGETAHUI AKUN DAPODIK DI SITUS SDM PDSPK
Terima kasih 
Semoga bermanfaat....



Post a Comment

Previous Post Next Post